Mari Bekerjasama Dalam Dakwah Indonesia Tanpa Pacaran

Mari Bekerjasama Dalam Dakwah Indonesia Tanpa Pacaran

Langkah dakwah #IndonesiaTanpaPacaran mencontoh syariat Islam. Seperti yang dicontohkan Rasulullah Saw,    mengubah masyarakat lewat pemikiran Islam yang disampaikan secara terbuka kepada masyarakat.

Dulu Rasulullah Saw,   setiap berjumpa dengan orang lain, selalu menawarkan Islam. Bahkan, beliau mengirim para sahabat untuk mengajarkan Al Qur’an kepada orang-orang yang baru memeluk Islam. Beliau mengutus Khabab bin Al Arts untuk mengajarkan Al Qur’an kepada Zainab bin Khattab dan Sa'id, suaminya. Begitu pula, beliau menetapkan rumah Arqam bin Abil Arqam sebagai markas dakwah. Beliau membina mereka. Setiap sahabat pun terus menyebarkan dan membina orang yang menganut Islam. Demikianlah aktivitas pembinaan yang terus dilakukan Rasulullah.

Sama halnya dakwah #IndonesiaTanpaPacaran. Jika menemukan saudara/teman/sahabat satu kampung atau generasi muslim yang pacaran, maka kewajiban sebagai muslim harus mengingatkan dengan cara kreatif. Baik secara langsung misalnya even seminar, talkshow, training dll. Maupun dengan memberikan buletin-buletin, berbagi artikel atau dengan buku #IndonesiaTanpaPacaran. Jika bertobat, maka sebagai saudara, kamu harus membimbingnya untuk belajar Islam lebih dalam lagi. Setelah belajar Islam, maka orang betobat tadi akan menjadi pejuang dakwah #IndonesiaTanpaPacaran. Jika sejak awalnya sudah jomblo karena Allah SWT, maka gampang mengajaknya berdakwah menuju #IndonesiaTanpaPacaran, sebab tinggal dikuatkan saja bahwa jomblonya karena Allah Swt.

Oleh larena itu, mari bekerjasama dengan gerakan #IndonesiaTanpaPacaran dalam event tentang masalah cinta atau motivasi? Dalam rangka menyeru langsung generasi sesuai cara Rasul. InsyaAllah kami siap membentu dengan sepenuhnya (doorprice, pemateri, publikasi, tim panitia) asalkan acaranya benar-benar sesuai Islam. Kami  semua berikan secara GRATIS. Untuk info lengkapnya kontak langsung kami di 0823 2686 7308 (WA/Telepon)

Comments
0 Comments